Dream: From Vinyl Player & Painting, to Red Ford Car

dream-from-vinyl-player-painting-to-red-ford-car

Sebelumnya, bayangan tentang memiliki barang-barang ini bukanlah menjadi sebuah impian, hanya sekedar keinginan kecil di dalam hati. Hingga perlahan-lahan seiring berjalannya waktu keinginan itu berubah menjadi sebuah kebahagiaan tersendiri, yang dengan membayangkan akan memilikinya saja sudah dirundung perasaan gembira dan membuat hati merona. 

VINYL PLAYER

Memiliki pemutar vinyl di salah satu sudut rumah dan bisa setiap hari memasang piringan hitam di atasnya, hingga terdengar suara musik yang mengalun dengan irama pelan dari sana, menikmatinya dalam suasana yang tenang dan dengan sepenuh hati, sambil memejamkan mata atau bahkan sambil berdansa kecil jika sedang dalam suasana hati yang baik.

PAINTING

Memiliki sederet lukisan yang terpajang di dinding-dinding rumah, dari yang penuh warna hingga minim warna, dari kutipan penyemangat hidup hingga sekedar goresan kata, yang hanya dengan memandangnya saja sudah bisa menenangkan hati.

RED FORD CAR

Sendirian mengendarai mobil Ford merah berkeliling kota tanpa tujuan hingga lupa waktu, menyetel daftar putar favorit di dalamnya sebagai teman perjalanan, bernyanyi dan menari di sepanjang jalan, dari pagi hari hingga ke malam hari.

Mungkin dengan memiliki barang-barang ini, kelak, jika benar-benar terwujud, itu akan terasa seperti menambah satu poin di dalam daftar yang saya miliki tentang cara merangkul kesenangan dan kesendirian saya. Sebab, impian menggebu-gebu untuk memiliki mereka berawal dari proses merayakan pesta kesendirian yang semakin lama semakin saya nikmati setiap prosesnya. 



PHOTO COURTESY OF KATE LA VIE

Comments